SCROLL

LUMINA CITY CUSTOMER GATHERING



Minggu, 2 September 2018 kemarin, Lumina City baru saja mengadakan Customer Gathering di Marketing Gallery Lumina City, Jl. Gatot Subroto KM 4No. 700, Tangerang, yang dihadiri oleh puluhan customer, baik yang sudah memiliki unit ataupun baru mau membeli unit di Lumina City.


Acara dimulai dengan makan siang bersama, dilanjutkan dengan info progress update pembangunan apartemen Tower Amsterdam yang sudah mencapai lebih dari 50% & Topping Off di awal tahun 2019.


Rangkaian acara pada event ini salah satunya adalah Sharing Session “Bagaimana Bangkit dari Kegagalan” bersama motivator profesional Mr. Danny Kusala, BSBA. “Sumber utama kegagalan itu berasal dari diri sendiri, karena kurangnya motivasi dan rasa percaya diri”, ucap beliau. Sharing Session berjalan kurang lebih selama 1 jam dengan interaksi tanya jawab yang aktif dari customer.


Kami juga mengadakan Talkshow bersama BTN agar customer mendapatkan info – info detail seputar proses KPA. Antusias para customer bertambah ketika mengetahui Hanya Lumina City & BTN yang bisa melakukan proses KPA hingga 20 tahun.


Terakhir sebagai penutup, Kami juga memberikan hiburan berupa games menarik & pengundian doorprize yaitu barang – barang elektronik untuk menambah ramai & serunya acara.


Event ini rutin diadakan sebagai bentuk apresiasi Kami terhadap para customer agar terjalin hubungan baik yang semakin erat. Terimakasih kepada para customer yang telah hadir dan juga selamat kepada para pemenang. Untuk anda yang belum memiliki unit Lumina City, Ayo segera Beli Unit nya & Dapatkan hadiah – hadiah menariknya!


Berikut foto – foto pada saat acara :